Mau tidak mau harus mengaku juga bahwa diri ini adalah seorang berjenis introvert. Apapun definisi yang 'agak' negatif terkait itu, aku yakin tercipta memang bukan untuk menjadi orang lain. Aku adalah diriku sendiri. Pengakuanku juga dalam hal bersosialisasi dan bekerja sama. Dua poin tadi merupakan sesuatu yang sangat mengerikan bagiku. Meski buat kebanyakan orang justru biasa-biasa saja. Memang demikian adanya.
Makanya aku lebih senang bekerja pada bidang yang cuma memerlukan sepasang tanganku. Bekerja dalam tim jelas-jelas bukan bagian dalam hidupku. Paling tidak untuk saat ini. Barangkali terdengar egois bila ada istilah sukses sendiri. Mmm...bagiku itu biasa saja. Kalau ada orang yang sukanya sukses bareng orang lain, kenapa pula tidak mesti ada orang yang suksesnya sendiri-sendiri. Titik kritisnya cukup terletak pada kata 'berbagi' setelah mencapai kesuksesan. Benar-salahnya pendapatku itu, terserahlah.
Dan interaksi tadi malam dengan seorang kerabat keluarga sempat menyentakkanku. Tapi setelahnya aku tersadar, betapa lucunya reaksi spontanku tadi. Toh memang setiap orang punya pendapat sendiri, kalau tidak bisa disebut sebagai usulan. "Kenapa tidak mencoba saja melamar PNS!" Kuberi tanda seru diujung sebagai bentuk tekanan.
Mencoba. Kata itu dalam sepekan kudengar dua kali yang dipadukan dengan kalimat serupa. Lalu, setelah mencoba dan lulus? Apa yang akan terjadi? Jujur, aku tidak bisa membayangkannya kecuali melepasnya begitu saja. Ada "mencoba" yang lain yang mesti ku kejar. Dan ketika kerabatku itu menanyakan apa itu, aku berkilah menyembunyikan. Sulit bagiku menjelaskan, karena aku lebih senang membuktikan. Sulit bagiku memaparkan, karena memang jenis itu masih termasuk profesi langka. Kata singkatnya, aku tidak akan membiarkan orang lain mengambil alih kapal kehidupanku.
Anjing menggonggong, kafilah berlalu. Ini pepatah yang kuanut saat ini. Keras kepala dan sedikit egois untuk menggapai cita-citaku yang menggantung dilangit. Hampir, perlu beberapa buah anak tangga ajaib lagi. Insya
Allah dalam waktu dekat ini.
Allah dalam waktu dekat ini.
0 Messages:
Posting Komentar